Wednesday, 26 February 2020

Destinasi Wisata di Sendai Paling Unik dan Menarik


Kota Sendai yang ada di Jepang Timur ini memiliki banyak sekali destinasi wisata unik dan menarik yang cocok untuk mengisi waktu liburan anda bersama dengan keluarga dan teman-teman anda. Kota terbesar di daerah Tohoku ini menyimpan banyak sekali keunikan destinasi wisata yang cukup populer di kalangan wisawatan dunia.

Kota dengan penduduk sekitar 1 juta jiwa dan berjarak sekitar 400 km dari Tokyo ini cocok untuk anda yang ingin menghabiskan liburan bersama dengan teman, keluarga dan kerabat karena ketika anda datang kesini akan merasakan betapa menariknya kehidupan dan kebudayaan Jepang yang sunyi dan damai. Hampir jarang sekali keramaian di desa atau jalanan, sehingga kota ini terlihat bersih dan suasanya yang sejuk. Keunikan dari kota Sendai ini adalah terdapat taman kota yang indah dan ada beberapa hutan di tengah kota yang sengaja tidak digunduli untuk memberikan kesejukan untuk masyarakat sekitar dan turis yang berkunjung ke kota Sendai.

Dulu ditahun 2011, daerah Sendai ini sempat menjadi wilayah yang terkena dampak buruk dari gempa besar di Tohoku. Sekarang ini, pembangunan di kota Sendai sudah menunjukkan kemajuan yang pesat sehingga sudah banyak orang yang mulai memadati kota ini. Dampak buruk dari Tsunami ini sendiri dirumah menjadi tempat wisata yang unik dan kreatif oleh masyarakat setempat sehingga menjadi nilai tambah bagi kota ini untuk dikenal secara luas oleh banyak orang. Berikut ini adala informasinya.

Wisata Aoba Castle dan Zuihoden Mausoelum

Perlu anda ketahui sebenarnya untuk Zuihoden ini bukanlah tempat wisata seperti yang anda bayangkan melainkan area pemakanan keluarga Masamune yang merupakan pemimpin wilayah Sendai pada zaman dahulu, pemakaman ini biasa juga disebut dengan Aoba yang sudah ada ratusan tahun lalu. Kompleks pemakaman ini dikenal dengan beberapa ukiranya yang unik dengan hiasan emas sehingga menarik untuk dijadikan tempat ziarah atau hanya sekedar untuk melihat keindahannya saja.

Tidak heran kalau kompleks pemakaian ini seringkali disebut sebagai lokasi wisata pekuburan pertama yang ada di Jepang. Sedangkan untuk wisata Aoba Castle atau Kastil Aoba ini merupakan kompleks istana yang dahulu dijadikan sebagai tempat tinggal keluarga pemimpin Masamune dan keluarganya. Sekarang ini, wisata istana dibuka secara umum sehingga semua orang baik masyarakat lokal dan wisatawan mancanegara bisa berkunjung ke Aoba Castle, disana anda bisa melihat patung masamune yang sedang menunggangi kuda seperti seorang panglima perang. Wisata ini buka setiap hari mulai pukul 08.00 – 16.00. Harga tiket masuk bisa langsung ditanyakan ke petugas

Wisata Pasar Pagi Asaichi dan Ichibancho Shopping

Salah satu wisata yang paling banyak diminati oleh kalangan wisatawan adalah wisata pasar pagi Asaichi yang ada di pusat kota Sendai, jaraknya sekitar 100 meter atau 5 menit kalau anda berada di stasiun Sendai. Untuk produk utama yang laris dijual di pasar ini adalah bahan makanan seafood seperti kepiting, tiram , jenis ikan, cumi-cumi, teripang dan masih banyak lagi yang lainnya. Banyak orang yang tidak tahu mengenai sejarah dari pasar Pagi Asaichi ini, padahal sudah ada sejak ratusan tahun yang lalu.

Pada awal mulanya, pasar ini adalah tempat nelayan menjual hasil tangkapan ereka secara langsung kepada pembeli, namun seiring berjalannya waktu ada perubahaan pada pasar yang terus berkembang sehingga menyediakan banyak sekali jenis-jenis bahan makanan yang bisa anda olah. Kemudian untuk siang harinya, anda bisa berburu oleh-oleh yang ada di Ichibancho yang merupakan tempat beberapa mall serta toko-toko yang berpusat di kota Sendai. Anda bisa membeli berbagai jenis oleh-oleh untuk di bawa pulang dengan harga 100 yen sampai ribuan yen. Disini juga ada restoran untuk anda yang ingin mengisi perut. Intinya, wisata satu ini sangat cocok kalau anda ingin membeli oleh-oleh untuk dibawa pulang.

Festival Tanabata Sendai

Salah satu hal yang cukup menarik untuk anda lihat ketika datang di Sendai adalah adanya Festival Bintang yang diadakan setiap tanggal 6- 8 Agustus, Festival satu ini biasanya menjadi salah satu festival paling unik karena banyak ragam makanan yang bisa anda coba. Ini adalah kesempatan terbaik bagi anda yang sedang berwisata ke Sendai, anda bisa mencicipi berbagai jenis makanan secara gratis maupun membayar.

Menikmati Keindahan Taman Kota

Berikutnya, tempat wisata yang paling menarik untuk anda kunjungi di Sendai adalah keindahan taman Tsutsujigaoka yang terdapat pohon Somei Yoshino, di Mikamine Park. Taman ini terkenal dengan pemandangan bunga sakuranya yang begitu beragam, cocok sekali untuk spot foto.

Sekian informasi dari kami mengenai beberapa destinasi wisata yang ada di kota Sendai. Semoga informasi ini bermanfaat untuk anda yang ingin liburan ke kota Sendai. Terimakasih.



EmoticonEmoticon