DUNIAJEPANG.INFO-Salah
satu kebiasaan unik yang ada di Jepang yaitu memancing diatas danau atau sungai
yang membeku. Ada sensasi dan kenikmatan tersendiri memancing di atas salju
meskipun dalam keadaan dingin. Abashiri merupakan salah satu tempat yang sering
dikunjungi masyarakat Jepang untuk memancing.
Hal
ini disebabkan karena di Abashiri-Hokaido banyak terdapat danau yang membeku
saat musim dingin dan aman dijadikan sebagai tempat pemancingan.
Salah satu
danau yang menjadi favorit para pemancing yaitu danau Abashiri yang merupakan
bagian dari Taman Nasional Abashiri. Siang hari, suhu udara disana bisa
mencapai minus 7 derajat Celcius. Untuk itu, para pamancing selalu menggunakan
pakaian tebal, tutup telinga, sepatu hangat, serta sarung tangan.
Setelah
mendirikan tenda, menyiapkan alat atau umpan pancing, tempat duduk, lokasi yang
strategis, Anda pun siap melubangi salju dengan diameter 20 cm dan kedalaman
sekitar 50 cm sampai air danau kelihatan.
Nah,
setelah itu Anda bisa duduk di samping lubang sambil menunggu umpan dimakan
ikan. Ikan yang paling banyak didapatkan oleh pemancing adalah ikan wakasagi, yaitu ikan yang berukuran
kecil dan hampir mirip dengan teri. Tapi, tidak menutup kemungkinan Anda bisa
mendapatkan jenis ikan lain yang lebih besar.
Biasanya pihak pengelola tempat pemancingan juga menyediakan fasilitas memasak sehingga Anda bisa langsung memasak ikan yang Anda dapatkan. Ikan wasagi ini sangat cocok Anda jadikan tempura. Sambil memancing, Anda bisa bercerita dan tertawa bersama dengan teman-teman sepemancingan. Ini akan menjadikan saat-saat memancing Anda menjadi lebih seru dan sulit dilupakan.
Biasanya pihak pengelola tempat pemancingan juga menyediakan fasilitas memasak sehingga Anda bisa langsung memasak ikan yang Anda dapatkan. Ikan wasagi ini sangat cocok Anda jadikan tempura. Sambil memancing, Anda bisa bercerita dan tertawa bersama dengan teman-teman sepemancingan. Ini akan menjadikan saat-saat memancing Anda menjadi lebih seru dan sulit dilupakan.
Penulis: Yaldi Riandias
Sumber gambar : hokkaido-life.net, gyonet.jp
EmoticonEmoticon