Friday, 29 December 2017

5 Rekomendasi Film dan Drama Kento Yamazaki


Sang pangeran live action kita, YamaKen atau Kento Yamazaki baru-baru ini tampil dalam film berjudul Kingdom yang tayang April lalu di Jepang. Berbeda dengan genre-genre sebelumnya dimana Kento lebih banyak tampil di film-film percintaan romantis dengan kesan cute, di film ini Kento justru berperan sebagai seorang pria manly yang berdarah-darah karena pertarungan. Film ini termasuk film fresh yang sangat dinanti-nantikan oleh penggemar YamaKen.

Ok, berhenti membahas film terbaru ini, sebenarnya saya justru akan memberikan beberapa rekomendasi film dan drama Kento yang bagus lainnya untuk mengisi waktu luang kamu. Berikut daftar rekomendasi film dan drama Kento Yamazaki yang bisa kamu pertimbangkan untuk ditonton.  

Sukina Hito ga Iru Koto

Ini termasuk salah satu drama Kento yang saya rekomendasikan. Di drama yang terdiri dari 10 episode ini, Kento berperan sebagai Kanata, seorang chef di sebuah restoran keluarga bernama Sea Sons. Ngomong-ngomong, saya berpikir Kento sangat keren sekali saat menggunakan pakaian chef dan memasak di dapur ditambah lagi dengan kulitnya yang tan. Hanya saja, di drama ini dia memiliki sifat yang dingin, cuek, dan sedikit angkuh atau sombong. Plus ucapannya sedikit kasar dan jarang senyum. Tapi, jangan khawatir karena sebenarnya dia memiliki hati yang baik dan hangat.   

Kembali lagi ke Sukina Hito ga Iru Koto. Drama ini dalam bahasa Inggris disebut dengan A girl and Three Sweetheart. Sesuai judulnya, drama ini menceritakan tentang seorang patissier bernama Misaki (Mirei Kiritani) yang bekerja di Sea Sons, sebuah restoran keluarga dengan menu andalan berupa omelet hamburger dengan resep saus demi-glace turun temurun. Di sinilah dia bertemu dengan 3 pria tampan bernama Kanata (Kento Yamazaki), Chiaki (Shohei Miura), dan Toma (Shuhei Nomura).

Chiaki adalah teman lamanya dan awalnya dia memiliki perasaan untuknya. Tapi siapa sangka, bukannya Chiaki, Misaki justru jatuh cinta pada chef dingin, cuek, dan menyebalkan bernama Kanata yang tak lain adik nya Chiaki. Kisah mereka manis dan sulit dilupakan, jadi kamu tidak akan menyesal setelah menonton drama ini.  

One Week Friends/ Isshukan Furenzu

Saya pernah menonton Isshukan friends versi anime sekitar 3 tahun yang lalu. Ceritanya menarik dan juga tidak membosankan. Begitu juga dengan versi live actionnya, tetap menarik meskipun ada beberapa perbedaan yang cukup terlihat dengan versi animenya.

Di film ini, Kento Yamazaki berperan sebagai Yuuki Hase, seorang murid kelas 2 SMA yang tengah berjuang untuk menjadikan Kaori Fujimiya (Haruna Kawaguchi) sebagai temannya. Dia melihat Kaori yang selalu menyindiri dan tidak ingin memiliki teman, karena itulah dia ingin menjadi teman bagi Kaori. Namun, Kaori selalu menghindar dan tidak mau menjadi temannya.

Rupanya, ada sebuah alasan besar dibalik itu semua. Alasan itu karena dia memiliki penyakit dimana ingatannya akan menghilang setiap hari senin. Meskipun Yuuki sudah tau tentang penyakit aneh itu, tapi dia tidak menyerah dan tetap ingin menjadi teman Kaori meskipun dia akan dilupakan setiap minggunya. Lalu, kalau begitu bagaimana akhir dari kisah pertemanan mereka?

Wolf Girl and Black Prince

Film bergenre sekolah ini juga menjadi salah satu film Kento Yamazaki yang cukup saya rekomendasikan bagi yang suka dengan film kisah percintaan romantis dan manis. Kento berperan sebagai Kyoya sata, seorang murid SMA yang populer. Karakter Kento dalam film ini hampir sama dengan karakternya di drama Sukina Hito ga Iru Koto, bedanya di film ini karakternya lebih keras dan kasar. Jadi inilah kenapa dia diberi gelar pangeran iblis. Tapi balik lagi, sekasar-kasarnya Kento dia tetap memiliki hati yang baik dan hangat sehingga tidak heran Erika (Fumi Nikaido) jatuh cinta padanya.

Kisah mereka bermula ketika Erika melihat seorang pria tampan di tempat umum. Dia lantas memotretnya dan menunjukkan kepada teman-temannya sebagai kekasihnya. Dia melakukan itu agar tidak dijauhi teman-temannya karena tidak memiliki pacar. Erika pikir masalahnya selesai, tapi siapa sangka, rupanya pria yang dia akui sebagai pacar itu ternyata juga murid populer di sekolah itu dan dia tau Erika mengaku-ngaku sebagai kekasihnya. Dengan begitu, masalahnya bertambah besar karena kini dia harus berurusan dengan pria yang dikenal sebagai pangeran iblis di sekolah!  

Your Lie in April

Film Your Lie in April atau Shigatsu wa Kimi no Uso ini juga diangkat dari sebuah manga dengan judul yang sama. Film ini sebelumnya juga ada versi animenya dengan jumlah 22 episode di tahun 2014 silam. Dalam film ini, Kento Yamazaki berperan sebagai Arima Kousei, seorang murid SMA berbakat dan meraih penghargaan dalam bidang bermain piano. Tapi, dia tidak lagi bermain piano semenjak kematian ibunya. Kousei merasa bersalah karena telah menyumpahi ibunya sehari sebelum dia meninggal. Perasaan inilah yang terus membelenggunya hingga dia memutuskan tidak lagi menyentuh piano, dia bahkan tidak bisa lagi mendengar suara piano.

Lalu, di bulan April dia bertemu dengan Kaori Myazono yang pintar dalam bermain biola saat mengantarkan temannya untuk nge date. Pertemuan mereka dibilang cukup buruk karena saat itu Kaori mencap Kousei sebagai pria mesum lantaran merekamnya saat roknya ditiup angin. Haha, padahal sebenarnya Kousei merekam permainan pianika Kaori yang begitu indah.  Dari pertemuan ini lah akhirnya mereka menjadi dekat. Kehadiran Kaori memberi arti yang luar biasa karena berkat Kaorilah, Kousei akhirnya kembali lagi bermain piano dan bangkit dari trauma dan keterpurukannya. Tidak dipungkiri, Kousei mulai mengagumi gadis ini.

Namun, kisah mereka tidak semulus itu. Kaori rupanya mengidap penyakit yang membuatnya lumpuh dan meninggal. Hidup Kousei kembali suram, ditambah lagi setelah membaca surat yang isinya adalah pengakuan Kaori tentang kebohongan yang dia lakukan.

Rikuoh

Drama yang satu ini cukup berbeda dengan drama dan film-film Kento yang sebelumya lebih banyak bergenre cinta romantis. Rikuoh ini lebih bergenre drama keluarga dan menyimpan pesan tentang bekerja keras dan pantang menyerah. Drama ini berkisah tentang sebuah perusahaan bisnis tabi (kaos kaki tradisional Jepang) yang hampir bangkrut ketika dipimpin oleh Koichi Miyazawa. Alasannya mungkin bisa jadi karena tabi sudah jarang digunakan oleh masyarakat modern.

Sakamoto, seorang pegawai bank menyarankan agar Koichi mulai membuat inovasi baru agar bisnisnya tetap bertahan, karena jika begini terus, maka bank tidak mau lagi menyalurkan dana untuk usahanya. Koichi memikirkan ini, dan akhirnya memiliki ide baru untuk membuat sepatu olahraga bergaya tabi yang dia beri nama dengan Rikuoh. Memiliki produk inovatif baru bukan berarti langsung laris di pasaran. Banyak rintangan yang dihadapi oleh Koichi dalam membangkitkan usahanya yang sudah berjalan lebih dari 100 tahun ini. Lalu, akankah Rikuoh ini akan menjadi alasan bangkitnya atau justru menjadi alasan berakhirnya bisnis Koichi?

Dalam drama ini, Kento Yamazaki berperan sebagai Daichi yang merupakan anak Koichi Miyazawa. Daichi tidak begitu setuju dengan ide ayahnya yang ingin menciptakan inovasi baru. Dia lebih tertarik bekerja di perusahaan lain ketimbang mengembangkan usaha keluarganya yang sudah turun temurun. Sehingga tidak heran jika dia ogah-ogahan membantu ayahnya. Tapi lambat laun dia menyadari sesuatu yang salah dan kemudian memperbaikinya kembali.

Itu dia rekomendasi film dan drama yang dibintangi Kento Yamazaki. Jadi, judul manakah yang akan kamu tonton terlebih dulu?


2 Comments

Terima kasih kak atas rekomendasinya, sy juga ingin menginfokan F I L M , klik disini


EmoticonEmoticon