Wednesday, 28 June 2023

Confession, Salah Satu Film Korea Keren yang dibintangi So Ji Sub

Confession, Salah Satu Film Korea Keren yang dibintangi So Ji Sub

 


Pecinta film genre misteri thriller sepertinya perlu memasukkan Confession dalam daftar tontonan minggu ini. Film asal Korea Selatan ini sebenarnya sudah tayang tahun 2022 silam, namun saya baru sempat menontonya baru-baru ini. Yang membuat saya cukup jatuh hati dengan film ini karena alurnya tidak membosankan bahkan sejak awal diputar. Selain itu, ceritanya tidak gampang ditebak dan dipenuhi dengan plot twist yang membuat kita ga menyangka ceritanya ternyata diluar tebakan. Film yang di adaptasi dari The Invisible Guest (2016) ini bercerita tentang sepasang suami istri yang membalas dendam atas kematian stragis anak laki-lakinya.  

Kisahnya dimulai dari insiden pembunuhan di sebuah kamar hotel. Yoo Min-ho merupakan seorang CEO disebuah perusahaan IT yang dituduh membunuh seorang wanita bernama Kim Se-Hee yang tidak lain adalah selingkuhannya. Berita tentang Yoo Min Ho membunuh selingkuhannya menyebar dengan cepat di seluruh kota. Dia disebut sebagai pelaku utama pembunuhan karena saat ditemui, hanya ada dia dan mayat Se-Hee di kamar tersebut. Yoo Min-Ho membantah, dan sangat yakin pasti ada orang ketiga yang membunuh Se-Hee karena seingatnya, waktu itu ada seseorang memukul kepalanya dengan vas bunga hingga tidak sadarkan diri. Begitu bangun dia melihat Se-Hee telah berlumuran darah di kamar mandi.

Min Ho lalu mendatangkan seorang pengacara yang bisa membebaskannya dari kasus pembunuhan ini. Pengacaranya itu bernama Yang Shin-ae, yang merupakan seorang perempuan setengah baya dengan rambut sebahu. Saat mereka berdua membahas kasus ini, Shin-ae menanyakan soal anak laki-laki SMA bernama Han Seon Je yang hilang sekitar 2 bulan lalu karena dia yakin kasus pembunuhan ini memiliki hubungan erat dengan kasus hilangnya Seon Je.

Min Ho tampak tidak mau membahas masalah itu, tapi Shin ae mengeluhkan Min Ho mungkin akan segera ditangkap karena terlalu banyak membuang waktu. Min Ho mau tidak mau akhirnya menceritakan bahwa sekitar dua bulan lalu dia berkendara di bawah gunung bersama selingkuhannya Se-Hee, dimana Se Hee adalah yang menyetir mobil. Saat itu, Min Ho meminta untuk mengakhiri hubungan mereka, tapi Se Hee kecewa dan tidak fokus menyetir. Akhirnya mereka mengalami kecelakaan dengan mobil lain dari arah berlawanan. Saat mereka melihat ke dalam mobil, Seon Je yang masih memakai seragam SMA sudah tidak bergerak dengan kepala dipenuhi darah.

Dia bernisiatif untuk menelpon polisi untuk mengurus kecelakaan dan berharap Seon Je bisa selamat, tapi Se Hee melarangnya karena tidak ingin terlibat kasus, dia lebih memilih untuk melenyapkan mobil dan mayat itu karena tidak ada satupun orang yang melihat mereka. Dia mengaku tidak punya pilihan lain selain mengikuti apa yang dikatakan pacarnya. Dia berpikir masalah ini telah selesai, namun ternyata beberapa lama dia mulai diteror oleh seorang yang ga dikenal yang mengaku tau tentang kejadian kecelakaan itu. Orang itu meminta sejumlah uang tutup mulut dan bertemu di sebuah hotel. Inilah akhirnya alasan kenapa dia dan Se Hee bertemu di hotel. Tapi orang itu tidak kunjung datang, yang ada mereka melihat beberapa mobil polisi menuju hotel. Dalam keadaan panik itu, seseorang memukul kepalanya dengan keras hingga pingsan. Begitu bangun, dia melihat Se Hee telah mayat dengan tubuh berlumuran darah.

Mendengar cerita itu, dengan wajah masih tenang Shin-ae meminta Min Ho untuk tidak berbohong kepada pengacaranya sendiri. Mereka tidak akan menang jika Min Ho terus mengarang cerita. Kamar itu dikunci dari dalam dan tidak ada jalan keluar dari sana. Jadi tidak mungkin jika ada orang ketiga yang membunuh Se Hee dalam ruangan itu. Shin ae bertanya-tanya, bagaimana jika cerita sebenarnya adalah justru kebalikannya? Min Ho yang menyetir? Tidak terima diajak putus? yang menyebabkan kecelakaan? Membuang mayat disuatu tempat? dan membunuh Se Hee?

Karena dikorek terus sama pengacaranya, akhirnya Min Ho menceritakan kejadian sebenarnya tentang dua kematian di waktu yang berbeda itu. Min Ho mengaku dia memang pembunuh Seon Je dan Se Hee. Mata Shin ae terlihat berlinangan dan dia tidak mampu mengontrol emosi saat Min Ho mengatakan kalau Seon Je ternyata masih hidup setelah kecelakaan itu, tapi karena tidak ada pilihan lain akhirnya dia memukulnya sampai mati dan membuangnya. Perilaku Shin ae yang baper & tidak seperti pengacara pada umumnya membuat Min Ho curiga siapa sebenarnya wanita ini.

Pasti sama dengan isi benak Min Ho, teman-teman yang membaca ini juga pasti penasaran siapa pengacara ini sebenarnya. Saya akan kasih sedikit bocoran lagi kalau ternyata Shin ae ini sebenarnya adalah ibu Seon Je yang sengaja menyamar demi membuat Min Ho mengakui kebohongannya dan demi tau dimana Min Ho membuang mayat anaknya. Jadi wajar saja dia tidak bisa mengontrol emosi saat mendengar bagaimana anaknya diperlakukan dengan kejam. Lalu, bagaimana ya nasib Shin ae begitu tau dia hanya pengacara bohongan? Apakah akhirnya dia tau dimana tepatnya Min Ho membuang mayat anaknya? Dan apakah Min Ho mendapatkan ganjaran yang harusnya dia dapatkan?

Tentang Film dan Karakter

Judul              : Confession

Diangkat dari : The Invisible Guest (Oriol Paulo)

Sutradara       : Yoon Jong –seok

Produser        : Won Dong-yeon & Kim Ji-hong

Taggal rilis    : 20 Maret 2022 (FIFF), 26 Oktober 2022 (Korea Selatan)

Jujur, sebelum membuat sinopsis film Confession ini saya hampir tidak mengenali ternyata bintang utamanya adalah So Ji Sub. Padahal saya sudah cukup banyak menonton dramanya seperti Oh My Venus, The Master’s Sun, dan film Only You. Mungkin karena penampilannya cukup berbeda dibandingkan di kebanyakan drama lain. Di film ini, dia adalah Yoo Min-ho, seorang atasan disebuah perusahaan teknologi dengan penampilan brewokan dan berkumis tipis. Jika di kebanyakan drama So Ji Sub adalah pria cool, dan romantis, maka di film ini dia adalah seorang pembunuh, jadi  jangan berharap dulu Ji Sub bakal bermain dengan karakter romantis seperti di drama, karena sudah beda genre.

Yang menjadi lawan mainnya adalah Yun Jin Kim yang bemain sebagai Yang Shin ae, yaitu ibu Seon Je yang menyamar menjadi pengacara untuk membalas dendam sekaligus ingin menemukan mayat anaknya yang tidak ditemukan. Pemain lain lain yang juga dominan di film ini adalah aktris cantik Im Jin-ah alias Nana. Nana adalah salah satu mantan member grup After School generasi ketiga yang saat ini lebih banyak mendalami peran di dunia akting. Dalam ini, Nana berperan sebagai Kim Se-Hee yang merupakan selingkuhan Min Ho dan di film ini Se Hee berakhir stragis setelah dibunuh oleh pacarnya sendiri.

Monday, 17 April 2023

Survival Family, Bagaimana Sebuah Keluarga Bertahan Hidup Tanpa Listrik

Survival Family, Bagaimana Sebuah Keluarga Bertahan Hidup Tanpa Listrik


Karakter/Pemain

Fumiyo Kohinata (Yoshiyuki Suzuki)

Pecinta film maupun dorama Jepang pasti sudah tidak asing dengan pria setengah baya ini karena memang Fumiyo Kohinata telah banyak berakting di berbagai judul film dan dorama Jepang. Di Survival Family, Fumiyo mengambil karakter sebagai Yoshiyuki Suzuki yang merupakan seorang kepala keluarga.  Kalau dilihat-lihat memang kebanyakan aktingnya adalah sebagai seorang ayah.

Saya juga baru tau kalau beliau juga bermain di Swing Girl sebagai Yasumi Suzuki yang merupakan ayahnya si Tomoko. Lalu di film Haruko’s Paranormal Laboratory, Fumiyo Kohinata juga mengambil peran sebagai ayah dari Haruko. Ada banyak lagi judul lain yang pernah dimainkannya. Jika kamu penasaran, bisa langsung cari biografinya di Google.

Eri Fukatsu (Mitsue Suzuki)

Berikutnya ada karakter Mitsue Suzuki yang merupakan istri dari Yoshiyuki Suzuki. Karakter ini dimainkan oleh Eri Fukatsu yang telah memulai karirnya di dunia perfilman sejak tahun 1988. Beliau hampir membintangi satu judul film atau acara televisi setiap tahunnya. Namun, sejak tahun 2017 setelah Survival family ini, Eri Fukatsu tampaknya tidak lagi aktif di dunia film, jadi mungkin ada banyak diantara kamu yang tidak pernah melihatnya di film atau dorama Jepang terbaru.

Yuki Izumisawa (Kenji Suzuki)  

Kenji adalah anak laki-laki dalam keluarga Suzuki yang telah menginjak bangku kuliah. Karakter ini diperankan oleh Yuki Izumisawa, seorang aktor tampan muda kelahiran 1993 di Jepang. Karirnya dimulai ketika dia mendapatkan peran dalam sebuah drama keluarga berjudul Unmarried Family di tahun 2001 silam. Hingga kini Yuki bisa dibilang masih aktif dalam dunia film dan drama Jepang. Terbaru, Yuki mengambil peran dalam drama komedi Dear Detective: From Rampo With Love dan film In Love and Deep Water yang rilis tahun 2023 ini.

Wakana Aoi (Yui Suzuki)

Wakana Aoi juga mengambil peran dalam survival Family sebagai Yui yang merupakan anak perempuan di keluarga Suzuki. Yui adalah anak SMA dengan karakter suka mengeluh dan sedikit manja namun kejadian mengerikan membuatnya semakin mandiri dan memahami betapa pentingnya keluarga di hidupnya. Dibandingkan film, Wakana Aoi sebenarnya lebih banyak mengambil peran di serial drama Jepang. Mungkin ada diantara kamu yang sudah menonton drama series Yonimo Kimyona Kimi Monogatari atau Warotenka? Wakana Aoi juga memiliki drama terbaru tahun ini berjudul 3000 Yen : How to Enrich Life.

Detail Film

Judul              : Survival Family

Tahun             : 11 Februari 2017

Sutradara       : Shinobu Yaguchi

Romaji           : Sabaibaru Famiri


Sinopsis Survival Family

Sebuah gedung kantor bertingkat, para karyawan tengah sibuk dengan komputer mereka dan telepon yang tidak berhentinya berdering. Pemandangan biasa yang sering kita temui di kota Tokyo. Salah satu diantara karyawan kantor itu adalah Yoshiyuki Suzuki yang merupakan bintang utama dalam film ini. Yoshiyuki adalah kepala keluarga dengan 2 orang anak yang sudah menginjak remaja. Istrinya Mitsue bekerja sebagai ibu rumah tangga biasa yang sibuk mengurus rumah. Hubungan keluarga mereka terlihat tidak begitu harmonis karena anak-anak yang suka mengeluh dan sibuk dengan urusan mereka sendiri. Sementara Yoshiyuki juga sibuk dengan pekerjaannya bahkan terkadang sampai membawa pekerjaan sampai ke rumah.

Malam itu, Mitsue kebingungan bagaimana cara mengolah ikan yang dikirim ayahnya dari sebuah desa bernama Kagoshima. Maklum saja, orang kota yang sudah terbiasa serba instan jadi kebingungan bagaimana cara membersihkan satu ekor ikan ukuran besar. Mitsue bahkan berencana memberikannya pada orang lain atau mungkin membuangnya jika masih tidak berani membersihkannya. Sementara anaknya juga mengeluhkan sayuran organik dari desa yang ada serangganya. Dari sini sudah terlihat bahwa mereka bukanlah tipe orang yang bisa berlama-lama tinggal di desa. Mitsue berpikir belum ada rencana pulang ke desa saat ayahnya bertanya kapan dia akan berkunjung.

Masalah dimulai. Suatu pagi, semua urusan menjadi kacau karena terjadi pemadan listrik. Mitsue tidak bisa membuat sarapan karena rice cooker tidak berfungsi. Anak-anak kesal karena ponsel mereka mati kehabisan batrai sehingga mereka tidak bisa checkout barang online atau sekedar chat dengan teman. Dan, Yoshiyuki juga harus jalan kaki ke kantor dengan jarak yang lumayan jauh karena tidak ada kereta yang beroperasi. Ternyata pemadaman listrik tidak hanya terjadi di lingkungan mereka, tetapi di seluruh kota. Hari itu semua kantor yang menggunakan perangkat komputer berhenti bekerja. Sekolah juga diliburkan, membuat anak sekolah bahagia setengah mati.

Awalnya mereka berpikir listrik akan segera menyala dan semuanya akan kembali normal. Namun mereka tidak pernah mendapatkannya. 3 hari, 1 minggu, 3 minggu, masih belum ada tanda-tanda listrik menyala. Kehidupan semakin kacau dan mengerikan. Pemandangan malam menjadi benar-benar gelap, transportasi tidak beroperasi, telepon tidak berfungsi, mesin air tidak menyala, sinyal tidak ada, mesin kasir tidak bekerja, industri berhenti beroperasi. Semua teknologi yang berhubungan dengan listrik lumpuh total. Itu belum seberapa. Yang paling mengerikan adalah orang-orang mulai kesulitan menemukan makanan dan air minum. Uang tidak ada artinya lagi karena yang diinginkan orang-orang adalah air dan makan. Mereka bahkan bisa menukar sekoper uang dengan satu botol minum.

Dalam kondisi yang begitu kacau dan melelahkan, hanya ada satu harapan tersisa, yaitu kembali ke desa. Begitu juga dengan keluarga Yoshiyuki. Mereka mengemas barang-barang dan siap-siap untuk pergi ke Kagoshima. Mereka mengendarai sepeda menuju bandara yang lokasinya cukup jauh. Tapi sampainya di bandara, mereka harus menelan ludah kecewa. Mereka melupakan sesuatu! Tidak ada layanan bandara, tidak ada pesawat beroperasi. Situasi semakin kacau dan panik. Apalagi yang bisa mereka lakukan agar bisa mendapatkan kembali kehidupan mereka yang normal. Yang jelas, tidak ada harapan lagi untuk tinggal di kota. Tapi bagaimana caranya ke desa Kagoshima yang jaraknya 850 mil dari kota? Sementara yang mereka miliki hanyalah sepeda?

Mau ga mau, suka ga suka, mereka harus memilih jalan tersebut. Dengan tekad yang kuat, mereka memutuskan menempuh jalan sejauh 850 mil menggunakan sepeda dengan mengandalkan sebuah peta kertas. Untuk bisa sampai ke Kagoshima di rumah keluarganya, mereka menghabiskan sekitar 108 hari. Kebayang ga sih apa yang mereka alami selama perjalanan sejauh itu. Melewati hutan, tersesat, terjatuh, kehujanan, kaki berjamur dan infeksi, dan kelelahan, kelaparan dan kehausan. Mereka melewati semua hal mengerikan yang mungkin terjadi. Lalu, berhasil kah mereka sampai ke Kagoshima dengan selamat? apakah kejadian ini mengubah hidup dan pola pikir mereka? Dan apa sebenarnya penyebab mati listrik di Tokyo yang terjadi sampai berbulan-bulan ini?

Bagi yang suka genre petualangan wajib banget sih nonton film survival family ini. Mungkin ada yang berpikir bahwa mati listrik bukanlah masalah besar. Kalau 1 jam mungkin memang tidak begitu masalah ya, tapi bagaimana jika mati listrik terjadi selama berbulan-bulan? Kehidupan akan menjadi sangat kacau dan panik. Jadi bisa dibilang, Survival family ini memperlihatkan bagaimana pahitnya hidup yang dirasakan orang-orang perkotaan yang terlalu bergantung pada teknologi. Dengan menonton film ini kita bisa mengambil beberapa pelajaran berharga seperti memanfaatkan teknologi dengan bijak dan betapa pentingnya kemandirian dalam hidup.    


 

Tuesday, 11 April 2023

Swing Girl, Film Komedi Jepang Bertema Musik Jazz

Swing Girl, Film Komedi Jepang Bertema Musik Jazz

 


Sinopsis Swing Girls

Film komedi Jepang, Swing Girl bisa nih menjadi salah satu alternative tontonan minggu ini. Sebenarnya film ini sudah terbit sejak tahun 2004 silam, tapi entahlah kenapa kita baru memiliki kesempatan membuat sinopsisnya sekarang. Sudah sangat telat ya, tapi ga masalah karena ditonton tahun kapanpun esensi dari film akan tetap sama, ya ga sih?

Karena ini adalah film lama, pasti sudah banyak diantara kamu yang sudah menontonnya. Anggap aja sinopsis ini sebagai ajang nostalgia atau yang belum nonton bisa banget dimasukkan dalam daftar list tontonan. Jadi film yang disutradarai oleh Shinobu Yaguchi ini bercerita tentang antusias dan semangat anak SMA untuk membangun klub music mereka.

Dimulai dengan kehidupan anak sekolahan bernama Tomoko dan teman-temannya yang terlihat tidak tertarik mengikuti pelajaran. Suatu ketika, klub musik yang pergi ke sebuah acara pertandingan lupa membawa bekal siang mereka. Alhasil, Tomoko dkk langsung mendapat ide untuk mengantar bekal siang klub musik tersebut. Tujuan utamanya bukan untuk mengantar makanan sebenarnya tapi itu hanya alasan agar mereka tidak mengikuti pelajaran. Sudah bisa ditebak, bukannya membantu, mereka justru membuat anak-anak klub musik pada sakit perut karena makanan yang mereka bawa sudah basi akibat terlalu lama dijalan. Gimana ga basi, mereka tertidur di kereta hingga melewatkan stasiun pemberhentian lalu mandi di sungai setelah nyebur ke sawah. Tidak hanya basi, makanan itu bahkan ada yang sudah bercampur dengan kerikil.Haha.

Karena itu, ketua klub meminta Tomoko dan teman-temannya bertanggungjawab untuk menggantikan klub musik di pertandingan berikutnya karena anggota klub masih sakit. Ditambah lagi, dia juga tau Tomoko mencuri satu kota nasi yang harusnya diberikan pada anggota klub. Ketua club mengancam akan memberitahu guru mengenai itu. Awalnya Tomoko dkk tidak peduli, tapi akhirnya setuju karena dengan begitu berarti mereka perlu latihan dan tidak perlu mengikuti kelas tambahan remedial matematika. Awalnya mereka tidak serius sama sekali, tapi lambat laun mereka mulai jatuh cinta dengan music Jazz dan membentuk Big Band Jazz dengan berbagai perjuangan mereka.  

Yang membuat film ini menarik karena menginspirasi dan membangkit antusias seseorang untuk mewujudkan apa yang mereka inginkan. Tomoko dkk jatuh cinta dengan music Jazz dan bertekad untuk membesarkan nama mereka dengan memenangkan pertandingan. Banyak kendala dan hal konyol yang mereka lalui, seperti bekerja di mall hingga mencari jamur di hutan sampai di kejar babi hutan demi mendapatkan uang membeli peralatan musik. Meski begitu, kisah mereka sebenarnya ringan sih. Ada banyak kejadian lucu juga yang membuat kita tidak bisa menahan tawa melihat tingkah konyol Tomoko dkk. Jadi untuk kamu yang ingin menghabiskan liburan pekan ini dengan film komedi yang ringan dan penuh inspirasi bisa banget menonton Swing Girl.  

Detail film

Judul              : Swing Girls

Sutradara       : Shinobu Yaguchi

Tanggal rilis : 11 September 2004

Distribusi      : Toho

Starring/Pemain

Tomoko Suzuki - Juri Ueno

Tomoko merupakan seorang gadis SMA dengan karakter ceria tapi agak pemalas belajar di kelas. Namun, dia memiliki antusias yang tinggi saat menaruh minat terhadap sesuatu. Ketika dia mulai jatuh cinta dengan jazz, maka disaat itu dia melakukan banyak hal untuk bisa bermain saxophone dan menjadikan band jazznya dikenal banyak orang. Karakter Tomoko diperankan oleh aktris Juri Ueno.

Mungkin ada diantara teman-teman yang merasa ga asing dengan pameran Tomoko di film ya. Bisa jadi karena teman-teman pernah nonton filmnya yang lain yaitu Rainbow Song atau Cantabile the movie. Banyak lagi sih karya nya lainnya, tapi kebanyakan orang mengenal Juri Ueno dari nodame cantabile the movie karena memang film ini cukup terkenal ya. Terbaru, Juri Ueno berperan dalam serial komedi He’s Expecting.

Takuo Nakamura (Yuta Hiraoka)

Berikutnya adalah si cowok ganteng pemain piano bernama Takuo Nakamura. Jadi Takuo adalah salah satu orang yang bertanggungjawab untuk klub musik. Entah karena alasan apa, Takuo telah memiliki niat untuk resign dari klub musik namun karena kehadiran Tomoko dkk, dia justru lebih bersemangat untuk membesarkan klub musik mereka lagi. Takuo di perankan oleh actor Yuta Hiraoka yang juga memiliki andil dalam banyak film dan acara televisi. Paling terbaru, Yuta Hiraoka menjadi peran penting dalam Fukushu no Miboujin dan Handling Method for Grumpy Woman.     

Kaori Sekiguchi (Yuika Motokariya)

Berbeda dengan Tomoko, Kaori adalah gadis dengan karakter pemalu, kikuk, dan manis. Dalam Big Band Jazz yang mereka dirikan, Kaori menjadi pemain trombone. Peran ini diisi oleh Yuika Motokariya dimana movie Swing Girl ini menjadi movie pertamanya. Sebelumnya Yuika juga pernah mengisi berbagai macam drama series. Terbaru, kita bisa menemukan Yuika Motokariya di Pandora’s Fruit dan Dear My Loneliness and Darkness.     

Selain 4 karakter tersebut, juga ada karakter yang cukup menonjol lainnya seperti si megang drum yang amat menggemaskan Yukari (Naomi Tanaka) dan 2 cewek punk memegang guitar elektrik Kana (Hiromi Watanabe) dan Fumiko (Yuka Yamamoto).



Friday, 2 December 2022

Sinopsis Anime Jepang “Ponyo”, Kisah Persahabatan Antara Anak Ikan dan Manusia (Ponyo on The Cliff)

Sinopsis Anime Jepang “Ponyo”, Kisah Persahabatan Antara Anak Ikan dan Manusia (Ponyo on The Cliff)

 

Penggemar anime fantasi mungkin perlu meletakkan Ponyo dalam list tontonan mereka. Anime berjudul Jepang Gake no ue no Penyo ini memiliki cerita yang ringan, tanpa ada unsur kekerasan di dalamnya, dan paling penting adalah visualnya yang sangat menakjubkan. Sehingga bisa ditonton oleh hampir semua kalangan, tanpa batas umur.

Ketika membaca “visualnya yang menakjubkan” mungkin sudah ada yang mampu menebak darimana animasi ini berasal. Mungkin tebakanmu tidak meleset, Ponyo adalah animasi dari studio Ghibli. Sudah bukan rahasia lagi, bahwa studi Ghibli diakui dunia sebagai pembuat animasi dengan visual yang berkualitas dan bisa memanjakan mata.

Kamu mungkin pernah nonton anime the Secret World of Arriety, Spirited Away, Princess Mononoke, The Wind Rises, atau When Marni Was There? Semua anime ini adalah anime garapan Ghibli. Sutradara, producer, dan penulis anime Ponyo adalah salah satu pendiri Ghibli yaitu Hayao Miyazaki. Hayao Miyazaki memang sudah diakui secara internasional sebagai salah satu pembuat animasi terbaik dalam sejarah dan sebagian besar karyanya dibuat di Ghibli.

Ponyo

Karakter Ponyo diisi oleh aktris muda, Yuria Nara. Gadis yang lahir tahun 1999 di Osaka Jepang ini juga terlibat di film Tamagotchi! (2009) dan Chimimo (2022). Sebelumnya nama ikan kecil ini adalah Burnhilde tapi dia lebih suka dipanggil Ponyo, nama yang diberikan oleh temannya Sousuke. Ponyo seperti penyihir karena memiliki kemampuan yang sedikit menakjubkan seperti bisa menyembuhkan orang sakit, membantu mesin macet menyala kembali, atau membesarkan ukuran perahu yang kecil menjadi besar.

Dari awal Punyo memang tertarik dengan dunia luar, lalu keinginannya semakin bertambah saat bertemu dengan manusia bernama Sousuke. Ponyo ingin memiliki kaki dan tangan layaknya manusia agar bisa hidup dengan Sousuke. Akhirnya keinginannya Ponyo menjadi manusia terwujud. Dia datang menemui Sousuke dengan wujud seorang anak gadis yang imut.   

Sousuke

Karakter Sousuke diperankan oleh Hiroki Doi, actor muda yang lahir tahun 1999 di Hiroshima Jepang. Selain Ponyo, Hiroki Doi juga pernah terlibat di film Kokuchi Sezhu di tahun 2008.

Sousuke adalah anak laki-laki yang ceria dan baik hati. Dia suka berteman dan ramah dengan nenek-nenek di panti jompo tempat ibunya bekerja dan juga tempat yang sama dia bersekolah. Saat bertemu dengan Ponyo pertama kali di pinggir laut, Sousuke sudah  merasa dia memiliki teman yang tepat, karena temannya di sekolah tidak begitu akrab dengannya.

Lisa

Karakter Lisa diperankan oleh Tomoko Yamaguchi, yang merupakan istri dari actor yang Toshiaki Karasawa. Lisa adalah ibu Sousuke. Mereka berdua tinggal disebuah rumah di atas tebing pinggir laut. Suaminya, Koichi bekerja sebagai kapten di sebuah kapal, sehingga jarang pulang.   

Anime ini berkisah tentang seorang anak ikan bernama Burnhilde yang ingin melihat dunia luar. Dia tinggal di dasar lautan dengan seorang penyihir yang bisa mengendalikan binatang-bintang di bawah laut. Suatu hari, Burnhilde kabur dari rumah dan hampir ditangkap oleh nelayanan. Perjalanannya untuk melihat dunia luar akhirnya membuatnya terdampar di sebuah pantai dengan setengah tubuhnya masuk ke dalam botol selai.

Sousuke, seorang anak laki-laki yang tengah bermain-main di pinggir laut tak sengaja melihat botol selai itu dan kaget begitu melihat ada ikan mas terperangkap di dalamnya. Dia langsung memecahkan botol agar ikan itu bisa keluar. Sousoke lega ikan tersebut masih hidup. Dia lantas memasukkanya ke ember dan langsung membawanya ke rumahnya yang berada di atas tebing pinggir laut.

Bahagia memiliki teman baru, Sousuke memperlihatkan kepada ibunya  dan memberi ikan tersebut nama Ponyo. Ponyo bukanlah ikan biasa, dia tidak hanya memiliki wajah yang imut tetapi juga bisa berbicara. Sousuke juga yakin kalau luka di tangannya juga sembuh karena disembuhkan Ponyo.

Dia juga memperlihatkan ikan itu pada nenek-nenek yang ada di panti jompo tempat ibunya bekerja. Para nenek terlihat antusias dan berpikir kalau ikan itu cantik dan akan membawa keberuntungan untuk Sousuke, namun ada juga seorang nenek yang mengatakan bahwa Ponyo adalah ikan aneh dan menurut legenda ikan seperti itu bisa membawa bencana.

Pria penyihir ternyata diam-diam membuntuti mereka. Suatu hari dia berhasil menangkap Ponyo yang sedang bersama dengan Sousuke di pinggir laut. Sousuke sangat sedih dan murung selama berhari-hari. Ibunya ikut sedih dan meminta Sousuke kembali ceria karena hari ini ayahnya akan pulang. Ayahnya mungkin akan sedih melihatnya murung seperti ini.

Tapi akhirnya ibunya lah yang sedih karena ayahnya yang merupakan seorang kapten kapal laut tidak jadi bisa pulang. Sousuke berpikir, ibunya sedih karena ayahnya tidak jadi pulang, lalu apakah Ponyo juga tengah menangis karena dia tidak bisa menepati janjinya untuk melindungi Ponyo?

Di dasar laut, si pria penyihir tengah mengurung Burnhilde dan memberinya petuah bahwa dia tidak seharusnya hidup dengan manusia. Dia khawatir Ponyo dalam bahaya jika bersama mereka. Baginya manusia itu serakah dan mengambil semua dari laut. Dulu dia memang seorang manusia, tapi kini tidak lagi. Pria itu memintanya untuk segera makan tapi Ponyo menolak karena dia ingin makan daging yang pernah diberikan oleh Sousuke padanya. Dan, satu lagi namanya bukan Burnhilde, tapi Ponyo.

Dia ingin kembali bertemu dan hidup dengan temannya, Sousuke. Dia juga ingin menjadi manusia seperti Sousuke. Ponyo mencoba mengeluarkan kemampuan sihirnya dan akhirnya tubuhnya mengeluarkan tangan, kaki dan gigi seperti yang dimiliki Sousuke. Betapa bahagianya Ponyo dan saudara-saudaranya. Pria Penyihir kaget dan langsung menyadari bahwa Ponyo sudah meminum darah manusia sehingga bisa memiliki kemampuan berubah seperti ini. Ya, Ponyo mungkin sempat minum darah manusia ketika mengobati luka di tangan Sousuke.

Pria penyihir semakin kesal dan mengeluhkan Ponyo sudah sangat mirip dengan ibunya. Dia kembali mengurungnya di sebuah gelembung udara. Sebenarnya siapa pria penyihir ini? Siapa ibunya? Dan apakah Ponyo bisa kembali kepada Sousuke?




Sunday, 26 April 2020

Berbagai Destinasi Wisata Menarik di Sapporo

Berbagai Destinasi Wisata Menarik di Sapporo



Sapporo merupakan salah satu Kota populer yang ada di Jepang. Banyak yang menganggap bahwa Kota Sapporo ini merupakan salah satu Kota yang ajaib. Dimana ada banyak sekali destinasi wisata yang menajubkan di dalamnya. Siapa saja yang berkunjung ke Kota Sapporo ini pastinya akan tertarik dengan berbagai destinasi wisata yang ada di dalamnya. Salah satunya adalah dari Indonesia yang sudah sangat mengenal Kota Sapporo di Jepang.

Kota ini berada di wilayah utara Jepang sebagai salah satu Kota yang penduduknya sudah mengalami kepadatan. Tentu hal itu dikarenakan ada banyak orang yang ingin menikmati berbagai wisata yang ada di dalamnya. Sehingga banyak orang yang ingin tinggal di Kota Sapporo. Nah, kira-kira destinasi wisata apa sajakah yang ada di Kota Sapporo Jepang ini? Beragam destinasi wisata di Kota Sapporo sebagai berikut!

Nukumori-no –Yado Furukawa

Pastinya anda sudah tidak asing lagi dengan wisata populer yang terkanal di Jepang ini, tepatnya di Kota Sapporo. Nukumori-no merupakan salah satu destinasi wisata pemandian air panas yang terkenal di Jepang. Tempat ini sangat menarik untuk dikunjungi karena anda bisa menikmati wisata air yang tidak ada pada tempat wisata lainnya.

Seperti yang diketahui, Jepang sering mempertontonkan pemandian air panas dalam sebuah film anime. Itu semua diabil dari salah satu pemandian air panas terkenal di Jepang, salah satunya adalah pemandian Nukumori-no –Yado Furukawa. Badan anda akan terasa lebih bugar bila berkunjung ke tempat wisata yang satu ini.

Sapporo Snow Festival

Destinasi wisata yang selanjutnya adalah Sapporo Snow Festival. Anda pastinya sudah tidak asing lagi dengan destinasi wisata yang satu ini. Sapporo Snow Festival merupakan salah satu tempat wisata yang sangat populer dan terkenal di Jepang. Hal ini dikarenakan beberapa bagian Kota Sappora seringkali terkena salju, sehingga banyak orang yang menjadikannya destinasi wisata.

Beragam hal bisa anda lihat seperti patung-patung yang tertimpa salju, wahana permainan, dan lain sebagainya. Siapa saja yang berkunjung ke tempat wisata yang satu ini pastinya akan tertarik.

Historic Village

Destinasi wisata yang selanjutnya adalah historic Village. Banyak yang sudah tahu dengan tempat wisata yang satu ini. Orang-orang banyak mengenal tempat ini sebagai bangunan kuno berupa rumah, pasar, ataupun toko dan sebagainya. Tempat ini akan terlihat biasa bilamana salju belum turun.

Akan tetapi, bila sudah musim salju menimpa Historic Village. Tempat ini akan berubah menjadi sangat indah. Bahkan banyak orang yang tertarik untuk berkunjung ke tempat wisata yang satu ini. Pastinya anda tidak akan menyesal untuk menikmati wisata Historic Village.

Moerenuma Park

Salah satu destinasi wisata yang menajubkan di Kota Sapporo adalah Moerenuma Park. Destinasi wisata yang satu ini lain dari pada yang lain, anda akan terpukau bila melihatnya secara langsung. Moerenuma Park merupakan sebuah taman yang dibuat sangat menarik sebagai tempat untuk melakukan olahrga. Bagi anda yang suka olahraga akan sangat cocok bila berkunjung ke destinasi wisata yang satu ini.

Ada banyak sekali alat olahraga dan permainan yang sudah disediakan di dalamnya. Disisi lain, ada sebuah bukit yang dibangun untuk berolahraga khusus, untuk mengunjunginya anda harus berjalan sekitar 62 m. Berbagai hal menarik tentu bisa anda lakukan bila berkunjung ke tempat wisata yang satu ini.

Mount Molwa

Bila anda sedang berada di Kota Sapporo, jangan lupa untuk berkunjunga ke destinasi wisata yang satu ini. Mount Molwa merupakan salah satu wisata yang paling terkenal di Kota Sapporo. Anda bisa melihat keindahan Kota Jepang dari ketinggian tempat wisata yang satu ini.

Mount Molwa ini menyajikan sebuah pemandangan yang indah, dimana anda bisa bersantai-santai. Bahkan anda bisa berkunjung ke restoran yang sudah disediakan untuk mencicipi kuliner khas Kota Sapporo. Sambil menikmati kuliner yang disediakan, anda bisa melihat pemandangan Kota Sapporo. Akan lebih indah lagi jika anda berkunjung ke destinasi wisata yang satu ini pada malam hari.

Botanical Garden

Salah satu tempat wisata terkenal di Kota Sapporo lainnya adalah Botanical Garden. Pastinya banyak yang ingin tahu mengenai tempat wisata yang satu ini. Botanical Garden merupakan salah satu tempat wisata yang menyajikan keindahan alam. Tempat ini merupakan sebuah taman yang didesain khusus sebagai tempat untuk bersenang-senang dan juga belajar.

Bila berkunjung ke tempat wisata yang satu ini, anda akan sangat tenang karena udaranya yang segar. Anda bisa mengajak teman, keluarga ataupun kerabat anda untuk berkunjung ke tempat wisata yang satu ini. Selain itu, anda juga bisa berfoto-foto di tempat wisata yang satu ini. Pastinya hasil gambar yang didapatkan akan sangat indah dan juga cantik.

Friday, 24 April 2020

Sinopsis Film Jepang Natsume Yuujinchou Movie: Utsusemi Ni Musubu

Sinopsis Film Jepang Natsume Yuujinchou Movie: Utsusemi Ni Musubu

Penyuka genre yokai tentu tidak asing dengan anime movie yang satu ini. Saya sendiri termasuk orang yang hobi dengan genre yokai, tapi lebih ke yokai yang imut dan lucu, haha. Karena, bukannya menyeramkan mereka justru sangat kocak dan membuat tingkah konyol. Pertama kali menyukai yokai jenis ini yaitu melihat 3 yokai imut di anime A Letter to Momo. Bagi yang belum nonton, silahkan tonton juga anime ini ya.

Kembali lagi ke topik, Natsume Yujinchou sendiri merupakan komik karya Yuki Midorikawa. Komik ini kemudian diadaptasi menjadi anime sebanyak 6 musim dan musim keenam ditayangkan pada musim semi 2017.  Terlepas dari komik dan anime musimnya, kali ini kita akan membahas mengenai Natsume Yuujinchou dalam bentuk movie anime berjudul Utsusemi Ni Musubu. Film anime ini telah tayang pada bulan September 2018 di Jepang dan bulan November di Indonesia.

Judul              : Natsume Yuujinchou Movie : Utsusemi ni Musubu

Tipe                : movie

Genre             : Drama, Fantasy, Shoujo, Supernatural

Tayang           : 29 September 2018

Durasi            : 1 jam 44 menit

Studio            : Shuka

Sutradara       : Takahiro Omori, Hideki Ito 

Menceritakan tentang Natsume, seorang anak laki-laki yang bisa melihat yokai sejak kecil. Dia memegang buku Yujincho yang berisi nama-nama yokai yang terikat dengannya. Natsume memiliki seekor kucing gendut yang hobi makan, bernama Nyangko sensei. Eits, sebenarnya Nyangko bukanlah kucing imut biasa, dia adalah yokai yang menjadi pelindung Natsume.

Suatu hari, salah satu Yokai menemui Natsume meminta namanya dibebaskan. Dari sanalah, Natsume mengenal desa Gochou yang merupakan tempat dimana neneknya, Reiko menghabiskan waktu mudanya. Natsume lantas pergi ke desa itu untuk mencari tau tentang neneknya yang diketahui juga bisa melihat yokai.

Di desa itu, dia bertemu dengan seorang nenek bernama Yorie dan anak laki-lakinya yang tampan bernama Mukuo. Yorie rupanya adalah teman neneknya saat masih sekolah sehingga Natsume bisa tau lebih banyak tentang neneknya. Hanya saja, Natsume tidak bisa untuk tidak berpikir bahwa kedua orang ini seperti menyimpan aura misterius. Sekembalinya dari desa itu, Nyangko-sensei juga tak sengaja membawa biji mistrius yang langsung tumbuh membesar di depan rumah mereka dan berbuah.

Nyangko sensei yang hobi makan tidak sanggup menahan godaan buah seksi yang katanya keseksiannya mengalahkan bentuk tubuhnya, haha. Ya, akhirnya sensei memakannya dan berakhir dengan tubuhnya terbagi menjadi tiga bagian dan memiliki kemampuan menghilangkan ingatan orang-orang. Teman-teman yokai Natsume telah mencoba membantu tapi tidak berhasil mengembalikan senseinya.  Natsume khawatir dan juga penasaran. Dia akhirnya kembali ke desa  Gochou dengan harapan bisa mengetahui cara mengembalikan Nyangko sensei ke semula. Tapi, disini dia menemukan misteri lain mengenai Mukuo, putra Yorie dan bagaimana hubungannya dengan biji misterius itu.

Karakter

Takashi Natsume

Natsume merupakan bocah sekolahan yang bisa melihat yokai semenjak dia masih kecil. Dia bahkan memiliki buku Yujincho warisan dari neneknya yang merupakan buku berisi nama-nama yokai yang terikat dengannya. Natsume tinggal dengan kedua orang tua angkat karena orangtuanya meninggal saat kecil.

Suara dari karakter ini diisi oleh Hiroshi Kamiya, yang merupakan voice actor dan juga penyanyi yang populer di Jepang. Selain sebagai Natsume di Natsume Yuujinchou, Hiroshi Kimiya telah banyak sekali mengisi suara karakter-karakter penting di anime lain. Seperti mengisi suara Shinji Mato di Fate Franchise, Akashi Seijuro di Kuroko’s Basketball, Yuzuru Otonasi di Angel Beats!, atau Yato di Noragami.

Nyanko Sensei

Nyangko sensei atau yang para yokai disebut dengan nama Madara adalah yokai berbentuk kucing imut yang merupakan pelindung Natsume. Nyangko sensei sering dibilang kucing babi karena tubuhnya yang tambun lantaran hobi makan,, haha itu juga alasan kenapa saya gemas sendiri melihat yokai yang satu ini. Tapi jangan salah, meski kucing ini terlihat begitu manis dan cute, tapi saat dia berubah dia adalah sosok mirip serigala raksasa yang begitu kuat.

Pengisi suara untuk karakter ini adalah Kazuhiko Inoue yang juga merupakan voice actor yang sudah tidak asing lagi didunia peranimean. Bisa dibilang, Inoue merupakan voice actor senior dan berpengalaman karena sudah berkecimpung di dunia anime sejak tahun 1975. Selain sebagai Nyangko Sensei, Inoue juga pengisi suara Taki’s Father di Your Name, Inspector Shiratori di  sebagian besar seri anime detective Conan, Takimi Shigure di Samurai X, dan banyak lagi yang lainnya.

Yorie dan Mukuo Tsumura

Suara Yori sendiri diisi oleh Sumi Shimamoto, sementara Mukuo diisi oleh  Kengo Kora. Yori adalah seorang nenek yang diketahui adalah teman Reiko (nenek Natsume) saat masih sekolah. Masa-masa sekolah, Yori dan teman-temannya terlihat tidak menyukai Reiko karena menurut mereka Reiko adalah orang aneh yang sering mengobrol sendiri. Tapi di akhir cerita Yorie mengaku sebenarnya dia diam-diam kagum dengan Reiko karena dia adalah gadis yang kuat dan ceria.

Sementara itu, Mukuo sendiri adalah anak laki-laki Yorie. Pria ini tampan dan juga sedikit ceroboh. Alasan kecerobohnnya mungkin karena sebenarnya dia bukanlah seorang manusia, tetapi yokai si penunggu pohon tua. Bagi saya, kisah  Yorie dan anaknya Mukuo ini menjadi kisah yang cukup menyedihkan dalam anime ini.

Masih banyak karakter penting lain yang tidak sempat saya masukkan dalam artikel ini. Untuk itu, ada baiknya kamu tonton langsung animenya karena ini termasuk anime rekomendas. Kalau begitu, sampai jumpa lagi di sinopsis berikutnya, semoga harimu menyenangkan!



Thursday, 23 April 2020

Destinasi Wisata di Otaru – Pulau Hokkaido di Otaru – Pulau Hokkaido

Destinasi Wisata di Otaru – Pulau Hokkaido di Otaru – Pulau Hokkaido


Salah satu pulau yang terkenal sebagai kota “Pelabuhan” tua yang dahulu menjadi pusat perdagangan di Hokkaido, adalah Otaru. Kota ini sangat menarik dan unik karena banyak sekali bekas pelabuhan yang bisa anda jadikan sebagai tempat kunjungan wisata bersama dengan keluarga dan kerabat tercinta. Otaru terkenal dengan pelabuhan dan rel kereta apinya yang memang dahulu di pakai sebagai transportasi jalur perdagangan antar negara, mengenai lokasi Otaru sendiri tidak jauh dari Sapparo, cukup memakan waktu 30 menit saja anda sudah bisa sampai di kota Pelabuhan ini.

Hal menarik yang bisa anda temukan di kota  Otaru adalah banyaknya bangunan tua yang masih kokoh dan tetap kuat berdiri hingga saat ini, sudah ada sejak abad ke 19 sampai awal abad ke 20. Semua bangunan yang ada di kota Otaru ini terbuat dari bahan batu sehingga tahan awet hingga detik ni, anda juga bisa mengunjungi beberapa bangunan sperti kuil, ikan haring, bangunan bank lama dan gereja tua. Sebagai kota tua, Otaru tetap menjaga kelestarian bangunan karena jelas merupakan peninggalan warisan budaya.

Bila anda pergi berlibur kesini, tentunya bisa menikmati hindangan laut yang masih segar dengan berbagai jenis masakan sesuai dengan selera anda. Selain itu juga, di pusat kota, anda akan menemukan banyak sekali toko kue yang bisa dijadikan oleh-oleh atau untuk mengisi perut ketika berjalan-jalan mengelilingi bangunan di Otaru. Tidak perlu takut kesasar ketika berjalan-jalan ke sini, karena ada bus di setiap penjuru yang siap mengantarkan anda ke titik awal lokasi. Nah, biar makin abdol, tidak ada salahnya anda melihat beberapa tempat wisata keren yang ada di Otaru, Hokkaido ini.

Wisata Kanal Otaru Paling Bersejarah

Salah satu objek wisata yang bisa anda kunjungi ketika berlibur di kota Otaru adalah Kanal yang bersejarah. Tempat yang paling terkenal di sini yang mengelilingi pusat Otaru, air yang mengalir dari kanal ini cukup tenang, anda bisa berjalan kaki untuk menyusuri dan mengelilingi kanal. Selain itu, di sekeliling kanal anda bisa melihat beberapa bangunan yang dahulu dipakai untuk menyimpang barang-barang dagangan yang berasal dari luar negeri, kini berbagai macam bangunan yang anda lihat sudah berubah menjadi sebuah museum yang keberadaanya terus dilestarikan hingga saat ini.

Bilamana anda masih memiliki waktu yang cukup untuk berlama-lama disini, anda bisa bekersempatan untuk mengikuti tur keliling dengan kapal yang masing-masing dikumudikan oleh kapen dan pemandu perjalanan, biasanya tur kapal ini hanya sekitar 40 menitan saja jadi cukup untuk mengetahui sejarah lengkap tentang Otaru. Bagi anda yang ingin menikmati tur keliling ini cukup mengeluarkan uang sebesar 1500 yen untuk siang hari, sedangkan sekitar 1800 yen ini untuk malam hari. Bagi anda yang ingin pergi ke Kanal Otaru cukup dengan berjalan kaki selama 8 menit dari Stasiun JR Otaru.

Wisata Pembuatan Sake ( Tanaka Shuzo Kikkogura )

Sake merupakan minuman alkohol ciri khas dari Negara Jepang, mungkin selama ini anda bertanya-tanya bagaimana proses pembuatannya dan dari mana asal minuman keras satu ini. Tanaka Shuzo merupakan pabrik yang sudah lama membuat minuman sake (khas Jepang ) yang mana bahan baku menggunakan beras dari hasil kerjasama dengan para petani di Hokkaido dan air hasil lelehan salju di Gunung Tenguyama. Sake buatan pabrik ini menggunakan bahan yang terbaik sehngga hasilnya sangat beda dengan sake-sake lain luar daerah tersebut. 

Secara umum, minuman sake ini dibuat pada musim dingin dan kemudian bisa disimpan dalam waktu bertahun-tahun. menariknya, pabrik sake Tanaka ini memanfaatkan cuaca dingin di Hokkaido untuk membuat sake di musim apapun sepanjang tahun. Wisata pembuatan sake ini bisa anda lihat secara langsung karena prosesnya dilakukan setiap hari, bahkan pengunjung bisa mencicipi langsung hasil sake yang sudah siap jual seperti edisi terbatas “ Takaragawa “ yang mana merupakan merk sake terkenal di Jepang dengan harga yang mahal. Untuk masuk ke pabrik sake ini gratis, anda hanya sekedar mengisi buku tamu saja dan langsung bisa melihat proses pembuatan sake.

Wisata Makanan  Laut Segar “Otaru Sankaku“

Bahan makanan laut yang berasal dari pesisir pantai Otaru terbilang masih segar semua, bahan makanan yang dijual disini memang khusus bahan yang segar dan siap untuk dijadikan hidangan bagi para wisatawan. Pasar ini sudah ada sejak tahun 1957 dan tetap berdiri sampai detik ini, menjual berbagai jenis makanan laut yang masih segar langsung ke proses memasaknya. Selain produk makanan laut segar, pasar ini menjual aneka buah dan sayuran segar yang langsung diambil dari para petani Hokkaido. Lokasi pasar Otaru Sankaku ni berada di Chome 10 – 16, Inao, Otaru-shi – Hokkaido.

Sekian informasi mengenai destinasi wisata di  Otaru. Terimakasih.